Betapa Tuhan, sungguh mengasihi kami. Berbilang tahun menantikan buah-buah cinta kami, tak kunjung berujud. Di saat kami berpasrah, Tuhan menghadirkan mereka. Tepat 3 tahun usia Bas, Tuhan mengirim engkau untuk hadir menyemarakan kehidupan kami. Terhapus sudah sepi di 3 tahun pertama pernikahan kami.
Setelah bayi lelaki meramaikan kehidupan kami, Tuhan menggenapi dengan bayi perempuan. Vanessa Elleanoor Monoarfa, namamu. Di berikan papa karena terinspirasi sekaligus ngefans dengan si penggesek biola, Vanessa Mae. Apalah arti sebuah nama, karena bagiku kehadiranmu melebihi segalanya. Tak percaya tapi nyata, begitulah awalnya perasaanku padamu. Sungguh besar KasihNya, yang kembali mempercayai kami untuk membesarkan engkau.
Di 6 bulan pertama engkau di rahimku, mampu merusak semua ritme keseharian hidupku. Tak sedikit kami bertengkar karena mama tak mampu mengkonsumsi makanan. Papa yang sangat mengkhawatirkan kondisimu, sangat keras menghadapi mama. Harus mama akui, perjuangan mama sampai melahirkan engkau kedunia sangat berat. Mungkin karena usia mama yang sudha tidak muda lagi.
Istirahat di RS karena pendarahan sempat membuat mama takut kehilanganmu. Namun Tuhan memang mempercayai engkau dalam pemeliharaan kami, hanya berjarak 4 hari dari ulang tahun Bas ke-3, tepatnya tanggal 31 Juli 2003, Selasa Pk. 13.16 di RS ASIH engkau hadir mewarnai kehidupan kami. Edut Suredut Pam-pam Dut begitulah Bastiaan memanggilmu! Cinta mama dan papa selalu menyertaimu. 13 Juni 2006.
Setelah bayi lelaki meramaikan kehidupan kami, Tuhan menggenapi dengan bayi perempuan. Vanessa Elleanoor Monoarfa, namamu. Di berikan papa karena terinspirasi sekaligus ngefans dengan si penggesek biola, Vanessa Mae. Apalah arti sebuah nama, karena bagiku kehadiranmu melebihi segalanya. Tak percaya tapi nyata, begitulah awalnya perasaanku padamu. Sungguh besar KasihNya, yang kembali mempercayai kami untuk membesarkan engkau.
Di 6 bulan pertama engkau di rahimku, mampu merusak semua ritme keseharian hidupku. Tak sedikit kami bertengkar karena mama tak mampu mengkonsumsi makanan. Papa yang sangat mengkhawatirkan kondisimu, sangat keras menghadapi mama. Harus mama akui, perjuangan mama sampai melahirkan engkau kedunia sangat berat. Mungkin karena usia mama yang sudha tidak muda lagi.
Istirahat di RS karena pendarahan sempat membuat mama takut kehilanganmu. Namun Tuhan memang mempercayai engkau dalam pemeliharaan kami, hanya berjarak 4 hari dari ulang tahun Bas ke-3, tepatnya tanggal 31 Juli 2003, Selasa Pk. 13.16 di RS ASIH engkau hadir mewarnai kehidupan kami. Edut Suredut Pam-pam Dut begitulah Bastiaan memanggilmu! Cinta mama dan papa selalu menyertaimu. 13 Juni 2006.
No comments:
Post a Comment